Satlantas Pati Masuk Sekolah, Pelajar SMK Tama Jaya Dibekali Ilmu Safety Riding
PATI, PATINEWSCOM
Edukasi keselamatan berkendara kembali digencarkan Satlantas Polresta Pati. Kali ini, Subsatgas Dikmas hadir di SMK Tama Jaya School Jakenan pada Jumat pagi (21/11/2025) untuk memberikan pembinaan langsung terkait pentingnya Safety Riding. Kegiatan tersebut sekaligus menjadi rangkaian Operasi Zebra Candi 2025 yang tengah berlangsung di seluruh Jawa Tengah.
Kasat Lantas Polresta Pati, Kompol Riki Fahmi Mubarok, menyampaikan bahwa penyuluhan kepada pelajar menjadi fokus utama mengingat angka kecelakaan yang melibatkan remaja masih cukup tinggi.
"Edukasi sejak bangku sekolah sangat penting. Pelajar harus paham aturan berkendara, potensi bahaya, serta cara menjaga keselamatan diri," ujarnya.
Dimulai pukul 07.00 WIB, petugas memberikan pemahaman mengenai disiplin berlalu lintas, etika di jalan raya, hingga pentingnya kelengkapan keselamatan seperti helm SNI dan kondisi kendaraan. Kompol Riki menegaskan bahwa perubahan kecil dari kebiasaan sehari-hari dapat berdampak besar pada keamanan di jalan.
Ia juga mengingatkan bahwa Operasi Zebra Candi 2025 berlangsung selama dua pekan, mulai 17 hingga 30 November.
"Operasi ini tidak hanya berfokus pada penindakan. Unsur edukasi dan pencegahan kami tonjolkan agar masyarakat makin sadar aturan," jelasnya.
Menurut Kompol Riki, sekolah dipilih sebagai sasaran edukasi karena pelajar merupakan kelompok pengguna jalan yang cukup rentan.
"Kami melihat meningkatnya kasus kecelakaan yang melibatkan pelajar. Maka dari itu, pembinaan langsung seperti ini sangat dibutuhkan," tegasnya.
Pihak sekolah menyambut baik kegiatan tersebut. Para siswa terlihat antusias mengikuti materi, bahkan aktif mengajukan pertanyaan seputar keselamatan berkendara.
"Respons siswa luar biasa. Mereka terlihat ingin tahu dan memahami banyak hal terkait keselamatan lalu lintas," tambah Kompol Riki.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Pati ikut berperan dalam menciptakan budaya tertib berlalu lintas.
"Keselamatan bukan hanya urusan pelajar, tetapi tanggung jawab semua warga," ujarnya.
Menutup kegiatan, Satlantas Polresta Pati menegaskan bahwa program edukasi seperti ini akan terus dilakukan secara berkala.
"Kami berkomitmen untuk terus turun ke sekolah-sekolah. Membangun budaya keselamatan butuh konsistensi," tutupnya.